DPW Banten Deklarasi kan Relawan Sahabat Ganjar

  • Whatsapp

Serang,- Matamedia.co.id,- Kelompok yang menyebut sebagai relawan mendeklarasikan Sahabat Ganjar (SG) di Banten, Mereka menyatakan dukungan untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo maju sebagai calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.

Ketua DPW Sahabat Ganjar Provinsi Banten Hasan Basri HAC, mengatakan bahwa deklarasi SG diikuti pengurus Sahabat Ganjar DPW Provinsi Banten yang siap membela Ganjar pranowo menjadi calon Presiden Republik Indonesia.

Read More

“Kami Siap mendukung, mengawal dan menyukseskan Ganjar Pranowo menjadi Presiden Republik Indonesia tahun 2024 demi kemajuan dan kemakmuran bangsa Indonesia,” ujar Hasan Basri

Ditambahkan Hasan Basri, deklarasi ini buntut dari deklarasi yang di lakukan 28 oktober 2021 lalu di semarang dan di ikuti 34 provinsi dan 35 negara, alhamdulilah secara resmi DPW Provinsi Banten sudah dilantik.

“Kesepakatan untuk persatuan satukan visi misi dan demi menciptakan satu pemimpin yang visioner, konstruktif, dedikasi tinggi, pemimpin yang mengayomi dan bisa momong berbagai perbedaan di Indonesia, kami jelas pemimpin ini ada di diri Pak Ganjar,” tutupnya.

Related posts

Leave a Reply