Gelar Baksos, DPD Pertani HKTI Banten bagikan sembako dan Makan Siang Gratis

  • Whatsapp

Kota Serang,- Matamedia.co.id,- Sukses diselenggarakan di Tangerang dan Cilegon, kini Jajaran anggota dan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perempuan Tani Himpunan Kerukunan Tani (Pertani) Himpunan Kerukunan Tani Indonesia Provinsi Banten, kembali menunjukkan aksi sosialnya dengan berbagi sembako dan makan siang gratis.

Dalam kesempatan kali ini, acara pembagian sembako dihadiri jajaran Pengurus Pertani HKTI Provinsi Banten, Ketua RT Lingkungan Karundang Kota Serang, tempat berlangsungnya acara.

Read More

Pembagian 50 paket sembako yang berisi beras, minyak goreng, kopi, gula, garam, sirup dan mie instan, juga dibarengi dengan pemberian nasi box dan snack untuk makan siang. Acara berlangsung di Musholla Al.Hidayah, Lingkungan Karundang Tengah, Karundang Kota Serang Banten, Jumat (8/3/2024).

Lindra Octora, Ketua DPD Pertani HKTI Provinsi Banten menyebut pemberian bantuan  untuk para penyandang disabilitas ini  digagas oleh Pertani HKTI di bawah kepemimpinan Ketua Umum DPN Perempuan Tani HKTI, Dian Novita Susanto serta atas arahan Ketua Umum HKTI Jenderal TNI (Purn.) Dr. H. Moeldoko, S.I.P.

“Tujuan kegiatan “Segelas Beras Untuk Disabilitas” ini untuk membantu dan berbagi bagi mereka yang membutuhkan khususnya para penyandang disabilitas. Hal ini juga merupakan bentuk kepedulian Pertani HKTI kepada warga dan menunjukkan betapa berartinya keberadaan Bapak Ibu sekalian bagi kami dan insyaAllah akan rutin dilaksanakan tiap bulan di tempat yang berbeda di seluruh provinsi Banten,” imbuh Lindra.

Sementara itu, Ketua RT Lingkungan Karundang Tengah yang hadir di sana mengaku sangat mendukung apa yang dilaksanakan oleh Pertani HKTI Banten. “Kami sangat mendukung apa yang dilakukan oleh Pertani HKTI Banten, semoga apa yang dilakukan ini membawa manfaat kepada warga yang benar benar membutuhkan,” ujar Muslich.

Acara Berbagi Segelas Beras untuk disabilitas ini dilaksanakan juga dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan oleh Pertani HKTI Banten.

“Mohon doanya ya bapak bapak dan ibu ibu semua , semoga Pertani HKTI akan terus dapat berbuat dan membuat program yang bermanfaat bagi masyarakat, baik di Provinsi Banten serta di seluruh Indonesia dan besar harapan kami, apa yang kami berikan ini dapat membantu Bapak Ibu dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan,” tandas Lindra.

Related posts

Leave a Reply