Gerakan Bersama Aliansi Ormas Kota Cilegon Mendeklarasikan Dukungan untuk Prabowo-Gibran

  • Whatsapp

Cilegon,- Matamedia.co.id,- Puluhan lembaga swadaya masyarakat (LSM), Organisasi Masyarakat (Ormas), dan kelompok kepemudaan yang tergabung dalam Gerakan bersama Aliansi Ormas (Gebras, 02) Kota Cilegon menyatakan sikap untuk mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka. Pada Selasa, 06 Februari 2024.

Ketua pelaksana, James Makapedua, merasa bersyukur dapat melaksanakan deklarasi dengan partisipasi yang signifikan dari LSM dan OKP di Kota Cilegon. Mereka berharap bahwa dukungan yang mereka berikan dapat memenangkan pasangan tersebut dengan suara mayoritas di Kota Cilegon.

Read More

“Setelah deklarasi, kami telah membentuk tim untuk terus mendukung hingga tanggal 14 Februari. Rencananya, mereka akan terus mengawal proses ini hingga kemenangan Prabowo-Gibran terwujud,” ungkapnya.

Dalam upaya ini, mereka bahkan berkomitmen untuk mengawal surat suara hingga ke pusat dan melibatkan lebih banyak anggota ormas dan LSM dalam mendukung kampanye Prabowo-Gibran.

“Dari jumlah yang terdaftar untuk deklarasi, terdapat sekitar 50 ormas dan OKP serta 500 anggota yang hadir,” tambahnya.

Sementara itu Ketua DPC Partai Gerindra Kota Cilegon, Helldy Agustian, mengapresiasi dukungan yang diberikan oleh LSM, OKP, dan Ormas yang terdaftar di Kesbangpol. Dikatakannya bahwa ada 50 ormas yang sudah terdaftar untuk mendukung pasangan calon nomor urut 2.

Helldy Agustian juga menyatakan bahwa dia cuti hari ini untuk bergabung dalam kegiatan kampanye, yang juga bertepatan dengan ulang tahun ke-16 Partai Gerindra. Dukungan juga datang dari relawan dan advokat yang mendukung pasangan tersebut.

Helldy Agustian menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan kepada pasangan Prabowo-Gibran dan mengapresiasi kesamaan pandangan dan visi yang diwujudkan dalam dukungan tersebut.

“Saya ucapkan terimakasih atas supporting dan dukungan kepada 02, saya selaku ketua DPC Cilegon apresiasi atas samaan pandangan atas samaan visi misi, ya alhamdulillah bisa di realisasi kan sehingga hari ini bisa berjalan dengan baik dan lancar,” pungkasnya.

Related posts

Leave a Reply