Guna Antisipasi Ganguan Kamtibmas, Personil Polres Mappi Memonitoring SPBU

  • Whatsapp

Mappi, Matamedia.co.id – Terkait kenaikan harga BBM yang telah ditetapkan Pemerintah Pusat untuk mengantisiapsi terjadinya gangguan Kamtibmas, personil Polres Mappi dan jajaran melakukan monitoring di SPBU Kabupaten Mappi, Minggu (04/08/2022).

Adapun daftar harga BBM Pertalite naik dari Rp. 7.650 menjadi Rp. 10.000/liter, kemudian harga solar subsidi naik dari Rp. 5.150 menjadi Rp. 6.800/liter, dan Pertamax pun juga ikut naik yang harga awalnya dari Rp. 12.500 menjadi Rp. 14.500/liter.

Kapolres Mappi AKBP Damianus Dedy Susanto, S.H., S.I.K., M.H mengungkapan bahwa perosnil Polres Mappi meningkatkan kegiatan Kepolisian guna pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah hukum Polres Mappi umumnya, khususnya di SPBU yang ada di Kabupaten Mappi terkait kenaikan harga BBM yang sudah resmi diumumkan oleh Pemerintah

Selanjutnya hasil dari pantauan personil Polres Mappi dilapangan SPBU yang ada di Kabupaten Mappi ketersediaan Mappi cukup dan tidak ada antrian yang begitu panjang.

“Dengan dikerahkannya personil Polres Mappi di SPBU yang ada di Kabupaten Mappi, maka diharapkan hal – hal yang akan mengganggu keamanan, keselamatan, kelancaran dan ketertiban di pertamina atau SPBU tidak terjadi”, harap Kapolres.

Kapolres pun menghimbau kepada masyarakat agar tidak panik dan jangan sampai melakukan penimbunan BBM karena akan ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku.(A-01)

Related posts

Leave a Reply