CILEGON, matamedia.co.id – Dalam rangka menyambut bulan suci ramadhan 1443 hijriah, relawan sahabat ganjar DPW Provinsi Banten kembali mengadakan safari ramadhan di 8 Kota/Kabupaten Se-Provinsi Banten, hari ke 7 safari ramadhan dilakukan di sekertariat DPC Kota Cilegon, yang berlokasi kelurahan cibeber, kecamatan cibeber, Kota Cilegon, Senin (18/04/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut ketua DPW SAGA Banten Hasan Basri, sekertaris DPW SAGA Banten Ridwan Kholik, Kabid agama Didi K, Ketua DPC Kota Cilegon Aris Munandar beserta jajaran dan 40 anak yatim dan dhuafa.
Ketua DPW Sahabat Ganjar Banten Hasan Basri mengatakan kegiatan safari ramadhan salah satu program kerja Sahabat Ganjar DPW Provinsi Banten yang akan kami laksanakan di 8 Kota/Kabupaten Se-Provinsi Banten.
“Alhamdulilah dalam kegiatan safari ramadhan yang kami lakukan DPW Sahabat Ganjar Provinsi Banten salah satunya untuk mempererat tali silaturahmi antar pengurus dan juga menyantuni anak yatim dan dhuafa sebanyak 40 paket sembako”, ungkap Ketua DPW SAGA Banten Hasan Basri
Lanjut Hasan safari Ramadhan yang dilakukan Sahabat Ganjar ini untuk mengangkat bapak Ganjar Pranowo mengenalkan kepada masyarakat menjadi calon presiden 2024.
Sementara Ketua DPC Kota Cilegon, Aris Munandar mengungkapkan banyak terimakasih kepada ketua DPW SAGA Banten yang telah membantu kami untuk mensosilisasikan bapak Ganjar dikota cilegon dengan safari Ramadhan yang menjadi program DPW SAGA Banten.
“Alhamdullilah Program DPW SAGA Banten sangat positif sekali memasuki bulan yang penuh suci ini bisa berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan karena santunan ini sangat bermanfaat berupa sembako” tutupnya.
(Red)