Kekuatan Koalisi Banten Bersatu (KBB) yang Solid dan Pantang Mundur

  • Whatsapp

Cilegon,-Matamedia.co.id,- Beberapa Ormas dan LSM yang tergabung dalam koalisi Banten Bersatu (KBB) Kota Cilegon dikabarkan akan bubar setelah adanya dugaan mundurnya salah satu LSM, Generasi Muda Peduli Tanah Air (Gempita).

Pemunduran LSM Gempita dari KBB dikonfirmasi langsung oleh Wakil Ketua Umum Bidang OKK DPW Gempita Provinsi Banten, Muhammad Fatoni, pada Rabu, 12 April 2023.

Saat dikonfirmasi oleh presidium koalisi Banten Bersatu (KBB), Hamami, ia menyatakan bahwa KBB tidak akan pernah bubar dan akan terus mengawal kebijakan pemerintah yang tidak memihak pada masyarakat.

“KBB akan tetap ada untuk masyarakat, terkait mundurnya salah satu LSM, itu sudah hal yang biasa dalam berorganisasi, semoga KBB akan tetap solid,” ujar Hamami. Kamis, 13/4/2023.

Hamami menegaskan bahwa belum ada surat resmi yang menyatakan ormas maupun LSM yang tergabung dalam KBB yang menyatakan mundur dari Koalisi Banten Bersatu.

“Sampai sekarang belum ada surat resmi LSM Gempita yang menyatakan pengunduran diri dari KBB,” tambahnya.

Hal serupa juga ditegaskan oleh Sekretaris Gerakan Pemuda Cilegon, Yasir Arafat, bahwa koalisi Banten Bersatu (KBB) tidak akan mengalami pembubaran dan akan tetap ada serta pantang mundur.

“Saya selaku Sekretaris GPC dengan tegas menyatakan di KBB pantang untuk bubar. KBB terbentuk bukan katak dalam tempurung, KBB itu sekali melangkah dan bergerak pantang untuk mundur,” ungkapnya.

Meski demikian, kabar mundurnya LSM Gempita dari KBB mengundang spekulasi dan perhatian dari berbagai pihak. Beberapa ormas dan LSM yang tergabung dalam KBB juga memberikan pernyataan resmi terkait kondisi terkini koalisi tersebut.

Salah satu ormas yang tergabung dalam KBB, yaitu Independen nasionalis anti korupsi (INAKOR) DPW Banten mengungkapkan bahwa mereka masih solid dan berkomitmen untuk tetap bersama KBB dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat.

“Kami dari Independen Nasionalis Anti Korupsi (INAKOR) masih solid dan tidak akan mundur dari KBB. Kami tetap berkomitmen untuk bersama-sama memperjuangkan kepentingan masyarakat,” ujar sekretaris Nasrulloh.

(Priadz)

Related posts

Leave a Reply