Cilegon,-Matamedia.co.id,- Kelurahan Cikerai Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon, kembali menunjukkan prestasi membanggakan dalam ajang Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) tingkat kecamatan. Pada tahun 2023, Kelurahan Cikerai berhasil meraih juara umum STQ tingkat kecamatan Cibeber, mengalahkan sekitar 60 peserta dari beberapa kelurahan di kecamatan tersebut.
Ada enam kategori perlombaan yang diadakan dalam STQ tingkat kecamatan Cibeber, yaitu Tilawah Remaja, Tahfidz, Qiro’atul Qutub, Murotal, Kaligrafi hiasan Mushaf dan Syarhil Qur’an. Para Khalifah dari Kelurahan Cikerai berhasil menunjukkan kemampuan yang luar biasa dalam keempat kategori tersebut dan Khafilah Kelurahan Cikerai berhasil meraih juara umum.
Menurut, Lurah Cikerai imamah, SE MM, pemerintahan Kelurahan Cikerai sudah menjadi juara umum STQ Tingkat Kecamatan Cibeber selama tiga kali berturut turut.
“Alhamdulillah, Kelurahan Cikerai masih menjadi juara umum dari tahun 2021 sampai STQ tahun 2023 ini, dan kami ucapkan selamat untuk para Khalifah yang telah menjadi juara,” katanya.
Lurah Imamah berharap kepada semua generasi muda di cikerai khususnya dan generasi muda Cilegon menjadi penghafal Alquran dan mampunyai akhlak yang bagus,
Dan kedepannnya beliau akan meningkatkan pembinaan kepada qori agar cabang-cabang seperti Tilawah, Tahfidz, Qiro’atul Qutub, Syarhil Qur’andain lain-lain.
“Kedepannya, jika akan di lombakan baik di tingkat Kecamatan maupun Kota kita sudah punya peserta,” pungkasnya.
Para Khalifah dari Kelurahan Cikerai berhasil menunjukkan kemampuan yang luar biasa dalam keempat kategori tersebut dan berhasil meraih juara umum.
Dalam kategori Tilawah Remaja diraih oleh Ainun Nisa, Juara umum Tahfid Ade Farhan, Juara umum Putra dan Putri Qiro’atul Qutub, Manbaul Hikmah dan Najihah, serta Juara umum Syarhil Qur’an Putra, Hijul Muhtarom, Mufrodi, dan Hayumi.