Cilegon – Matamedia.co.id,- Paguron Jalak Banten Nusantara (PJBN) Kota Cilegon mengadakan kegiatan Halal Bihalal dan Silaturahim pada hari Ahad, 7 Mei 2023 pukul 19.00 WIB. Kegiatan ini dihadiri oleh jajaran dan unsur pimpinan DPC PJBN Kota Cilegon yang diselenggarakan di Mako PJBN Cilegon.
Dalam sambutannya, Ketua DPD PJBN Kota Cilegon, Abel, mengapresiasi kerja keras seluruh anggota keluarga besar PJBN Cilegon selama ini. Abel menyampaikan rasa terima kasih atas segala usaha, pemikiran, tenaga, dan waktu yang telah diberikan untuk kemajuan PJBN Kota Cilegon.
Abel juga menyinggung tentang progres dan evaluasi yang harus dilakukan untuk memperkuat kekompakan anggota organisasi dalam berbagai aspek. Sebagai organisasi yang berorientasi pada sosial, budaya, dan dakwah, ia juga berharap anggota PJBN Kota Cilegon dapat memberikan manfaat bagi seluruh lini kehidupan masyarakat.
“Progres dan evaluasi harus dilakukan agar pencapaian berjalan baik dan terus meningkat. Progres yang telah diraih hendaknya tidak hanya dilihat dari satu sisi saja. Kedepannya dari sisi sosial dan ekonomi, di yakini memiliki orientasi yang berbeda-beda,” ujar Abel.
Abel juga menekankan akan dilakukan mapping bakat dan minat anggota untuk memanfaatkan potensi tersebut dan menggandeng mitra dalam mencapai tujuan organisasi.
“Kita ingin membawa dampak positif bagi masyarakat, bangsa, dan negara, sesuai dengan nilai agama dan kemanusiaan,” tutur Abel.
Dalam kesempatan tersebut, Abel juga memberikan pesan untuk terus menjaga kekompakan dalam organisasi. Menurutnya, kekompakan merupakan kunci utama untuk mencapai kesuksesan dan memberikan dampak positif bagi masyarakat.
“Mari kita optimalkan tebar hal-hal baik dan membahagiakan masyarakat, bangsa, dan negara,” tegas Abel.
Kegiatan Halal Bihalal dan Silaturahim PJBN Kota Cilegon ini diharapkan dapat memperkuat kekompakan anggota organisasi dan meningkatkan kinerja dalam berbagai aspek. Dengan adanya evaluasi dan pemanfaatan potensi anggota, diharapkan PJBN Kota Cilegon dapat memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat.