Lantamal X Bersinergi dengan BI Papua Laksanakan Vaksin Booster untuk Prajurit dan PNS Lantamal X

  • Whatsapp

Papua, Matamedia.co.id – Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) X Jayapura yang bersinergi dengan Bank Indonesia Cabang Papua kembali menggelar Serbuan Vaksin Maritim yang dilaksanakan di Mako Lantamal X Jayapura, Senin (21/02).

Serbuan vaksin yang dilaksanakan kali ini ialah pemberian Vaksin Booster kepada seluruh prajurit dan pns Lantamal X guna mencegah serta memutus penyebaran Virus Covid-19.

Dibawah pimpinan Kadiskes Lantamal X drg. Agus Pudijanto, Sp. Pros, Tenaga Kesehatan dan Vaksinator dari Dinas Kesehatan Lantamal X yang berjumlah 10 orang ini menargetkan 200 orang tervaksin Vaksin Booster dengan vaksin jenis Astrazeneca.

Komandan Lantamal X Jayapura Brigjen TNI (Mar) Feryanto P. Marpaung yang didampingi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Prov. Papua Bapak Juli Budi Winantya yang meninjau langsung pelaksanaan vaksinasi mengatakan bahwa pelaksanaan vaksinasi booster kepada prajurit dan pns Lantamal X ini dilaksanakan dalam rangka mendukung dan mensukseskan program pemerintah untuk mencegah penyebaran virus covid-19.

“Saat ini sudah ada varian baru yakni Varian Omicron yang mana penyebarannya lebih cepat daripada varian yang sebelumnya. Oleh karena itu, perlu pencegahan lebih ekstra dengan melakukan vaksinasi lengkap yang ditujukan untuk mempertahankan kekebalan tubuh serta memperpanjang masa perlindungan.” Pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Perwakilan Bank Indonesia Prov. Papua Bapak Juli Budi Winantya yang menyampaikan bahwa pelaksanaan vaksinasi booster yang bersinergi dengan Lantamal X Jayapura ini dilaksanakan sebagai upaya pemerintah dalam melakukan transisi pandemic ke endemic.

“Dengan vaksin, daya tahan tubuh masyarakat akan lebih kuat dalam menangkal virus covid-19 namun dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dengan mematuhi protokol 5M, agar Indonesia segera segela pulih dan bangkit bebas dari pandemi.” Pungkasnya. (A7)

Related posts

Leave a Reply