Sering Terjadi Kecelakaan, Warga Meminta Adanya Perbaikan Landai Jalan Perumahan Gerbang Bumi Rakata Asri

  • Whatsapp

Cilegon,- Matamedia.co.id,- Jalan KH. Ahmad Dahlan di Kelurahan Ciwedus, Cibeber, Kota Cilegon, yang mengarah ke gerbang masuk perumahan Bumi Rakata Asri, menjadi sorotan warga dan pengguna jalan. Kondisi ini muncul setelah adanya peningkatan Jalan pada tahun 2022 lalu di bagian depan gerbang Bumi Rakata Asri, yang terlalu tinggi sehingga seringnya terjadi kecelakaan setelah ada nya peningkatan jalan. Selasa, 5/12/2023.

Menurut, Ketua RW 07 Bumi Rakata Asri, Eka W Dahlan, banyak warga yang mengalami kecelakaan karena diduga kesalahan desain setelah peningkatan jalan KH. Ahmad Dahlan di Kelurahan Ciwedus.

Read More

“Warga kami sering terpeleset karena ketidaksesuaian tingkat kemiringan jalan menuju perumahan Bumi Rakata ini. Jalan ini terlalu tinggi dan berbelok tajam serta bergelombang,”

“Karena waktu pekerjaan jalan tersebut tidak dilakukan pengerukan terlebih dahulu, apa lagi sekarang sudah musim hujan semakin licin,”

Eka berharap agar jalan masuk yang mengarah ke gerbang perumahan Bumi Rakata Asri segera mendapatkan perbaikan dari pemkot Cilegon termasuk developer perumahan.

“Harapan saya adalah agar tidak ada lagi warga yang menjadi korban, dan kami meminta pemerintah atau developer untuk segera menangani masalah ini,” tambahnya.

Peningkatan yang dilakukan seharusnya meningkatkan keamanan dan kenyamanan warga, namun sayangnya, hal ini malah menimbulkan risiko kecelakaan. Warga berharap agar pemerintah dapat memberikan perhatian serius untuk memperbaiki desain jalan dan mengurangi risiko kecelakaan di area tersebut.

Mengingat urgensi situasi ini, keterlibatan aktif pemerintah sangat diharapkan untuk segera menyelesaikan permasalahan ini. Dengan bersama-sama memprioritaskan pembenahan akses jalan ini, kita dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh warga di sekitar Kelurahan Ciwedus dan pengguna jalan lainnya.

 

Related posts

Leave a Reply